Dian Pramana Poetra - Indonesian Jazz Vocal
Judul Album : Indonesian Jazz Vocal Penyanyi : Dian Pramana Poetra Tahun Produksi : 1983 Produser : Jackson Arief Produksi : Jackson Records Kehadiran DIAN PRAMANA POETRA di dunia musik Indonesia memang ‘menyejukkan’. Suaranya yang jazzy terdengar berbeda dari penyanyi pria yang sedang eksis saat itu. Tidak heran, seorang BILLY J. BUDIARJO yang menjadi music director berani memberikan judul INDONESIAN JAZZ VOCAL untul album pertama Dian ini. Tidak berlebihan karena Dian memang pantas mendapatkan julukan itu. Album ini memang sangat jazzy. Lagu-lagu di album ini bervariasi musiknya tapi tetap dalam koridor jazz : ada pop jazz, modern jazz, latin samba, slow jazz dan swing. Dan Dian berhasil menaklukkan lagu-lagu itu dengan prima. Tidak heran album ini mendapat sambutan bagus dan melejitkan hits KUSABAR MENANTI, MELATI DIATAS BUKIT dan SEMURNI KASIH. Track List 1. KUSABAR MENANTI Billy J. Budiarjo, Bagoes AA, Deddy Dhukun 2. SATU BIRASA Dian PP, Bagoes AA, Deddy Dhukun 3. MELATI DIATAS B