Ronnie Sianturi - Ronnie Sianturi


Judul Album : Ronnie Sianturi
Penyanyi : Ronnie Sianturi
Tahun Produksi : 2000
Produser : Dorie Kalmas & Ronnie Sianturi
Produksi : Sony Music Indonesia


Setelah sukses dengan album SUDIKAH KAMU (1995) dan MELANGKAH DI ATAS AWAN (1997), RONNIE SIANTURI mencoba meraih sukses dengan merilis album self tittled RONNIE SIANTURI. Kali ini Ronnie bekerjasama dengan DORIE KALMAS sebagai produser, dan juga didukung oleh banyak nama beken sebagai composer dan arranger seperti INDRA LESMANA, ANDI RIANTO, YANI LIBELS dan CECEP AS. Lagu andalan dari album ini adalah single berjudul KEMBALILAH yang juga menjadi lagu tema untuk sinetron MERAH HITAM CINTA. Ronnie menaruh banyak harapan dari album ini karena kontraknya dengan SONY MUSIC bergantung dengan sukses album ini. Bila album ini mencapai target penjualan 15.000 copies, maka kontrak Ronnie akan diperpanjang. Sayangnya, upaya maksimal Ronnie ternyata tidak ditanggapi bagus oleh pasar. Meskipun lagu Kembalilah secara tidak langsung banyak dipromosikan karena menjadi lagu tema sinetron, tapi tetap tidak berpengaruh pada penjualan, sehingga kontrak Ronnie di Sony Music pun tidak diperpanjang.


Track List

1. BELAHAN JIWA
Dorie Kalmas
2. KEMBALILAH
Dorie Kalmas
3. AKU
Yani Libels & Cecep AS
4. CINTA
Andi Rianto & Dorie Kalmas
5. GAIRAH
Dorie Kalmas
6. KASIH SEJATI
Jonathan Prawira
7. BULAN TERBIT DILAIN ARAH
Dorie Kalmas
8. TAKKAN BERUBAH
Dorie Kalmas



KEMBALILAH

Sunyi sepi ku sendiri
Tiada seorang yang menemani
Kekasihku telah pergi
Meninggalkan diriku
Airmata teteskan lara
Menambah luka perih
Sanggupkah aku menerima
Kenyataan ini

Betapa besar cintaku
Ingin kuberikan padamu
Putus jua kau inginkan
Diriku tiada daya
Ingin kumenahan langkahmu
Namun kau terus berlalu
Haruskah aku bertahan
Tanpa dirimu

Seharusnya semua takkan terjadi
Begitu berat diriku
Harus berpisah denganmu
Kembalilah..
Tak akan ada cinta yang lain
Sanggup bahagiakan dirimu
Yakinlah kasih kepada diriku



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jayanti Mandasari - Kusadari

Geronimo Delapan - Layang Layang Emas

Renny Silwy - Mencari Dirimu