Giant Step - Geregetan
Judul Album : Geregetan
Artis : Giant Step
Tahun Produksi : 1985
Produser : Judhi Kristiantho
Produksi : JK Records
Distributor : Irama Asia
GIANT STEP adalah kelompok rock asal Bandung yang mencuat namanya di era 70an. Kehadiran kelompok ini cukup menonjol karena berusaha tampil mengusung karya mereka sendiri, disaat kelompok-kelompok lain pada masa itu lebih senang membawakan karya-karya kelompok kondang mancanegara. Memasuki era 80an kelompok ini sempat vakum dan kemudian muncul secara 'mengejutkan' saat merilis album GEREGETAN di tahun 1985 dengan personel TRIAWAN MUNAF, ERWIN BADUDU, JELLY TOBING, BENNY SUBARDJA dan ALBERT WARNERIN. Mengejutkan karena kelompok ini merilis album di bawah label JK RECORDS yang pada saat itu sangat identik dengan lagu-lagu pop melankolis dan penyanyi-penyanyi cantik. Terlebih lagu yang mereka andalkan GEREGETAN terdengar sangat ringan dan berbeda dengan lagu-lagu yang selama ini mereka hasilkan. Banyak yang kemudian mempertanyakan apakah karena rilisan label JK ini mereka mengubah musikalitas mereka. Boleh jadi ini sekedar strategi saja untuk meraup massa yang lebih luas, karena biar bagaimanapun mereka sudah vakum cukup lama dan trend juga sudah bergeser. Nyatanya isi album ini tidak bisa dibilang enteng, karena hanya lagu GEREGETAN saja yang terdengar ringan sementara sisanya adalah lagu-lagu khas mereka yang kental dengan warna progresif rock. Begitupun sudah dibuat 'seenteng' mungkin, lagu GEREGETAN ternyata tidak sanggup mencuri perhatian penikmat musik. Bahkan ketika kemudian album ini di re-issue dengan mengubah susunan track dan judul album menjadi LAGU PERDAMAIAN, mereka tetap tidak berhasil 'bangkit'. Uniknya, lagu GEREGETAN justru berhasil menjadi hits saat di remake oleh SHERINA MUNAF, putri dari TRIAWAN MUNAF di era kekinian.
Track List:
1. GEREGETAN
Triawan Munaf
2. REUNI
Albert Warnerin
3. LAGU PERDAMAIAN
Albert Warnerin & Triawan Munaf
4. KOSMETIKA
Triawan Munaf & Erwin Badudu
5. GUNJINGAN
Albert Warnerin & Erwin Badudu
6. PANGGILAN JIWA
Triawan Munaf & Erwin Badudu
7. SISA HARI INI
Triawan Munaf & Erwin Badudu
8. PAUTKAN KAMI
Erwin Badudu & Triawan Munaf
9. MANUSIA MODERN
Triawan Munaf & Erwin Badudu
10. PANGGILAN JIWA
Triawan Munaf & Erwin Badudu
GEREGETAN
Kulihat lagi wajahnya
Kulihat lagi dia
Semakin kupandang wajahnya
Semakin rupawan
Matanya memancarkan cinta
Senyumnya manja nan menggoda
Gayanya wajar mempesona
Siapa dia...
Geregetan, jadinya geregetan
Apa yang harus kulakukan
Geregetan, duh aku geregetan
Mungkinkah aku jatuh cinta
Kucoba kusapa dirinya
Kutanya siapa namanya
Hei dara..
Kudengar desah suaranya
Oh, lengkaplah sudah
Duh aduh geregetan..
Komentar
Posting Komentar